• Tak Berkategori

Makanan dan Minuman yang Bisa Membuat Otak lebih Fokus dan Konsentrasi

Makanan dan minuman yang dikonsumsi ternyata tidak hanya mempengaruhi energi pada tubuh, namun juga pada daya konsentrasi otak.  Faktanya, makanan dan minuman yang kita konsumsi juga dapat berdampak pada aliran darah dan oksigen hingga menunju otak. Hal ini yang kemudian bisa mempengaruhi berapa lama kita bisa tetap fokus dalam menjalankan aktivitas di kehidupan sehari-hari.

makanan yang bikin fokus

Tetap fokus dan berkonsentrasi adalah hal yang sangat penting bagi semua orang. Terlebih pada seorang pekerja atau pun pelajar. Ternyata ada beberapa makanan dan minuman yang bisa membantu kita untuk meningkatkan konsentrasi otak dalam beraktivitas. Berikut penjelasannya.

  1. Cokelat Hitam

Mengonsumsi cokelat hitam yang mengandung 60 persen kakao dapat membuat otak lebih waspada dan penuh perhatian. Hal ini ditemukan dalam studi yang dilakukan oleh Michelle Mantopoli dkk pada tahun 2015.

Selain itu, pada tahun 2013 pun sebuah studi menemukan bahwa yang meminum dua cangkir setiap hari selama sebulan akan mengalami perbaikan aliran darah ke otak, sehingga memiliki kinerja yang lebih baik pada tes memori. Ketika mengonsumsi cokelat hitam juga dapat meningkatkan kadar serotonin dan endorfin, hal ini berperan untuk meningkatkan konsenstrasi otak.

  1. Air Putih

Tubuh kita sangat bergantung pada air, termasuk aktivitas otak dan sistem saraf. Hal ini karena lebih dari 70 persen tubuh kita terdiri dari air.

Ketika kurang mengonsumsi air maka kita akan kehilangan fokus, kelelahan, menurunkan daya ingat bahkan dapat menimbulkan sakit kepala, masalah tidur dan lain sebagainya. Maka dari itu dengan mengonsumsi air setidaknya delapan gelas per hari, dapat mengoptimalkan fungsi otak, terutama dalam meningkatkan fokus dan konsentrasi.

  1. Kafein

Dengan mengonsumsi kafein dapat mempromosikan peningkatan aktivitas otak yang terlibat dalam proses pencernaan, perhatian, pemantauan dan konsentrasi. Hal ini ditemukan pada sebuah studi tahun 2005 yang dilakukan oleh Florian Koppelstatter. Namun sayangnya, efek kafein pada setiap orang akan berbeda-beda, termasuk efek kafein dalam meningkatkan konsentrasi otak karena pada umunya hal tersebut merupakan efek jangka pendek.

  1. Teh Hijau

Kandungan alami kafein pada teh hijau dapat membantu untuk lebih fokus. Dibandingkan dengan kopi, kandungan kafein pada teh hijau lebih rendah. The hijau juga mengandung asam amino theanine. Pada sebuah studi menemukan bahwa asam theanine dapat membantu meningkatkan fokus dan konsentrasi otak.

  1. Blubeberry

Orang yang meminum jus blueberry setiap hari selama dua bulan dapat menigkatkan kinerja kita pada tes belajar dan memori secara signifikan. Hal ini disampaikan pada sebuah studi yang diterbitkan oleh Journal of Agricultural and Food Chemistry pada tahun 2010. Selain itu, kandungan antioksidan yang terdapat pada blueberry juga dapat membantu meningkatkan memori dengan mengaktifkan enzim pelindung otak.

  1. Ikan Salmon

Asam lemak omega-3 yang terkandung pada ikan salmon dapat membantu membangun sel-sel otak, memperlambat penurunan kognitif dan memperkuat sinapsis pada otak yang terkait dengan memori. Ikan salmon juga mengandung protein yang dapat menjaga otak agar tetap fokus dalam menjalankan aktivitas sehari-sehari.

  1. Telur

Telur mengandung omega-3 yang dapat meningkatkan kinerja otak, termasuk dalam daya ingat, fokus dan suasana hati. Selain itu, telur juga mengandung kolin, senyawa yang dapat membantu menjaga selaput otak agar tetap sehat.

  1. Pisang

Pada tahun 2008, sebuah studi menemukan bahwa seorang siswa yang mengonsumsi buah pisang sebelum ujian memiliki kinerja yang lebih baik dibandingkan dengan yang tidak mengonsumsi pisang. Hal ini karena potasium yang merupakan mineral penting pada pisang dapat membantu mengoptimalkan kinerja otak, saraf dan jantung.

 

Ternyata selain rasanya yang lezat, makanan-makanan ini juga memiliki manfaat yang luar biasa untuk tubuh manusia.

Beri Rating

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.